1. Resep Sayur Asem Khas Betawi
Sayur asem adalah salah satu resep sayur yang cukup favorit dan populer di Indonesia. Banyak sekali variasi resep sayur asem yang diadopsi dari berbagai macam daerah. Seperti sayur asem Sunda, sayur asem Betawi dan juga sayur asem Jawa.
Masing-masing pastinya memiliki ciri khas dan kaunikan sendiri-sendiri dan menyesuaikan cita rasa lokal. Namun yang akan kami bahas kali ini adalah salah satu resep sayur asem yang berasal dari daerah Betawi. Dari Betawi, Anda akan menemukan keunikan tersendiri dari sayur asem khas daerah tersebut.
Salah satunya adalah penggunaan kemiri yang menyebabkan sayur asem Betawi memiliki kuah yang keruh. Meskipun demikian jangan ragukan soal rasa, karena sayur asem tersebut memang juara lezatnya. Simak resepnya berikut ini ya?
Bahan-Bahan Sayur Asem Betawi
- Jagung manis 1 buah
- Labu siam 1 buah, kupas dan potong-potong
- Lengkuas 2 ruas, dimemarkan
- Kacang tanah 50 gram
- Nangka muda 200 gram
- Kacang panjang 100 gram
- Daun melinjo secukupnya (sesuai selera)
- Asam jawa 1 sendok makan
- Garam
- Gula pasir
- Air secukupnya
- Bawang merah 4 buah
- Bawang putih 2 buah
- Kemiri 5 buah
- Cabai 2 buah
- Terasi 1/2 sendok teh
Cara Membuat Sayur Asem Betawi
- Masukkan air secukupnya ke dalam panci, jerang diatas api.
- Sementara itu, haluskn beberapa bahan berikut ini menggunakan cobek atau blender :
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri
- Cabai
- Terasi
- Garam
- Masukkan semua bumbu tersebut ke dalam panci yang berisi air.
- Tambahkan pula lengkuas dan daun salam. Tunggu hingga air mendidih.
- Masukkan bahan-bahan mulai dari yang paling keras yaitu kacang tanah dan nangka muda. Tunggu hingga setengah matang.
- Tambahkan jagung manis dan labu siam. Lalu masukkan pula kacang panjang, gula, garam dan juga air asam jawa. Koreksi rasanya.
- Terakhir, masukkan daun melinjo. Aduk sebentar hingga layu.
- Matikan api, angkat sayur asam dan tuang pada mangkuk.
- Sayur asam siap dihidangkan.
2. Resep Sayur Lodeh
Resep sayuran enak dan bergizi yang tidak boleh dilewatkan adalah sayur lodeh. Sayur lodeh ini memiliki cita rasa yang sangat kaya, Lho. Mulai dari rasa gurih, asin, pedas dan manis. Apalagi karena kuahnya didominasi dengan santan, sehingga menjadi keistimewaan tersendiri saat memasak sayur ini untuk keluarga. Penasaran dengan bahan dan cara membuatnya? Berikut ini resep sayur lodeh yang paling mudah dibuat.
Bahan-bahan Sayur Lodeh
- Kacang panjang 5 buah, potong-potong 3 cm.
- Tempe 200 gram, potong bentuk dadu
- Jagung manis 1 buah
- Labu siam 1 buah, kupas dan potong-potong
- Bawang merah 5 butir
- Bawang putih 2 butir
- Kemiri 2 buah
- Ketumbar 1/2 sendok teh
- Lengkuas 1 ruas, digeprek
- Garam
- Gula pasir
- Penyedap rasa
- Santan encer 1/2 liter
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Sayur Lodeh
- Pertama, buat bumbu dengan menghaluskan bahan-bahan berikut ini :
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri
- Ketumbar
- Garam
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan lengkuas yang sudah digeprek.
- Masukkan santan cair, aduk-aduk agar tidak pecah.
- Tambahkan labu siam, jagung manis dan juga tempe yan sudah dipotong-potong. Aduk kembali selama beberapa saat.
- Tambahkan gula, garam dan penyedap rasa. Masak hingga matang.
- Coba tes rasanya, jika sudah sesuai maka segera angkat dan sajikan.
3. Resep Sayur Bayam
Sayur bayam adalah salah satu resep sayur segar yang mudah dan praktis untuk dibuat. Sayur ini memiliki rasa yang ringan, namun segar. Sehingga sering disajikan pada waktu makan siang bersama dengan berbagai macam lauk yang lainnya.
Ingin segera memasak resep sayur bayam yang kaya akan zat besi ini? Berikut bahan – bahan dan cara pengolahannya.
Bahan-bahan Sayur Bayam
- Sayur bayam 1 ikat, disiangi
- Jagung manis 1 buah, potong-potong
- Bawang merah 3 buah
- Bawang putih 2 siung
- Kunci 1 buah
- Garam
- Gula
- Air secukupnya
Cara Membuat Sayur Bayam
- Pertama-tama, cuci bersih semua bahan dengan air mengalir agar semua kotoran hilang.
- Panaskan panci berisi air sampai mendidih, masukkan jagung manis.
- Iris tipis-tipis bumbu seperti bawang merah, bawang putih dan kunci.
- Masukkan irisan bumbu pada air rebusan jagung. Tambahkan gula dan garam sesuai selera.
- Setelah jagung matang, masukkan sayur bayam yang sudah disiangi.
- Aduk sebentar hingga daun cukup matang
- Koreksi rasanya, jika sudah pas segera angkat supaya daun bayang tidak overcook.
5. Resep Sayur Sop Sederhana
Sayur sop menjadi salah satu resep sayur sehat yang disukai semua orang. Rasanya yang sedap bercampur dengan rasa gurih, manis dan asin sangat cocok disajikan dengan sepiring nasi hangat. Anda juga dapat menambahkan daging ayam, bakso ataupun bahan tambahan lainnya agar cita rasa sop semakin enak.
Bagaimana cara membuatnya? Ternyata resep sayur yang satu ini juga sangat simpel dan praktis, Lho. Bahkan dapat langsung dipraktekan oleh pemula sekalipun. Kali ini kami akan mengulas resep sayur sop sederhana. Simak resepnya berikut ini ya?
Bahan-bahan Sayur Sop Sederhana
- Wortel 1 buah
- Sayur Kol 100 gram
- Brokoli 100 gram
- Kentang 5 buah
- Daun bawang 1 batang, potong besar-besar
- Seledri 1 batang, potong besar-besar
- Bawang putih 2 siung
- Lada bubuk 1/2 sendok teh
- Garam secukupnya
- Bubuk kaldu
- Bakso 6 – 7 butir
- Penyedap rasa
- Bawang goreng untuk taburan
Cara Membuat Sayur Sop Sederhana
- Kupas wortel dan kentang, potong dadu dengan ukuran yang sama rata
- Siangi brokoli dan daun kol lalu sisihkan.
- Potong bakso dengan ukuran yang sama rata
- Cuci bersih semua bahan dengan air mengalir.
- Panaskan panci diatas kompor. Masukkan air secukupnya dan tunggu hingga mendidih.
- Haluskan beberapa bahan-bahan berikut ini :
- Bawang putih
- Lada bubuk
- Garam
- Setelah air mendidih, masukkan bahan-bahan yang teksturnya keras terlebih dahulu seperti wortel dan kentang.
- Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan. Aduk-aduk dan tunggu beberapa saat.
- Masukkan bakso,brokoli, daun kol, seledri dan juga daun bawang.
- Beri tambahan garam, gula, kaldu dan juga penyedap rasa.
- Setelah semua bahan matang, matikan api.
- Sajikan sayur sop bersama dengan taburan bawang goreng.
6. Resep Sayur Bening Kacang Panjang dan Labu Siam
Sayur bening bisa dibilang sebagai promadona yang tepat untuk dijadikan menu makan siang. Rasanya yang ringan dan segar sangat cocok disajikan diwilayah Indonesia yang memiliki iklim tropis.
Banyak sekali variasi dan modifikasi sayur bening yang ada di Indonesia. Jika sebelumnya kita telah membahas resep sayur bening dengan isian bayam. Berikut kami akan mengulas resep sayur bening dengan isian kacang panjang dan labu siam. Simak resepnya dibawah ini!
Bahan-bahan Sayur Bening Kacang Panjang dan Labu Siam
- Kacang panjang 200 gram, potong panjang
- Temu kunci 6 buah
- Bawang merah 6 butir
- Labu siam, kupas dan potong dadu
- Daun salam 1 lembar
- Seledri 1 batang
- Garam
- Gula
- Air secukupnya
Cara Membuat Sayur Bening Kacang Panjang dan Labu Siam
- Cuci bersih semua bahan dengan menggunakan air mengalir lalu tiriskan
- Rebus air hingga mendidih di atas kompor, masukkan temu kunci dan daun salam didalamnya.
- Iris bawang merah, masukkan kedalam panci. Tunggu hingga berbau harum.
- Masukkan potongan labu siam dan kacang panjang. Tambahkan pula gula pasir dan garam sesuai selera.
- Sesaat sebelum diangkat, tambahkan daun seledri yang sudah dipotong besar-besar.
- Angkat dan sajikan sayur bening selagi hangat
7. Resep Sayur Bobor
Sayur bobor adalah salah satu resep sayuran yang berasal dari daerah Jawa Tengah. Sayur yang satu ini biasa terdiri dari berbagai macam isian mulai dadi sayur singkong, sayur bayam dan juga daun kacang. Ciri khas yang lainnya dari resep sayur bobor adalah kuah santan encer yang segar.
Anda juga dapat berkreasi dengan resep sayur tersebut, antara lain dengan cara mengganti bahan isian sayur bobor dengan menggunakan aneka macam sayur lainnya. Langsung saja simak resep berikut ini ya?
Bahan-bahan Sayur Bobor
- Sayur bayam 1 ikat, siangi
- Santan encer secukupnya
- Labu siam 1 buah, potong bentuk dadu
- Daun salam 1 lembar
- Lengkuas 3 cm
- Bawang merah
- Bawang putih
- Ketumbar
- Kencur
- Kemiri
- Garam
- Gula
- Penyedap rasa (optional)
Cara Membuat Sayur Bobor
- Cuci bersih semua bahan dengan menggunakan air mengalir agar kotoran hilang.
- Masak santan dengan menggunakan api kecil, tambahkan daun salam dan lengkuas.
- Masukkan labu siam, aduk-aduk terus agar santan tidak pecah.
- Tambahkan garam, gula dan penyedap rasa sesuai selera.
- Selanjutnya, sayur bayam yang telah disiangi dimasukkan ke dalam santan.
- Aduk-aduk sebentar sampai bayam layu. Matikan api.
- Sayur bobor siap disajikan
8. Resep Sayur Gori
Siapa yang tidak mengenal buah nangka, rasanya yang lezat dan manis memang disukai banyak orang. Namun ternyata buah nangka tidak hanya lezat disantap pada saat sudah masak saja, Lho. Karena buah nangka yang belum masak juga tidak kalah lezat untuk dijadikan sebagai bahan utama untuk membuat sayur.
Gori atau nangka muda sering djadikan sebagai resep sayur dengan cita rasa yang khas. Penambahan santan dan bumbu-bumbu khusus membuat sayur gori sangat favorit. Berikut telah kami rangkum resepnya untuk Anda .
Bahan-bahan Sayur Gori
- Nangka muda (gori) 1/2 kg, dipotong-potong kecil sesuai selera
- Daging tetelan 150 gram, potong-potong
- Cabai hijau 2 buah, diiris serong
- Cabai merah 3 buah, diiris serong
- Lada bubuk 1/2 sendok teh
- Santan 1/2 liter
- Daun salam 2 buah
- Lengkuas 1 ruas jari
- Garam
- Gula
- Penyedap rasa
- Bawang merah 5 buah
- Bawang putih 3 buah
- Ketumbar 1 sendok teh
- Terasi 1/2 sendok teh
- Kemiri 4 butir
- Air secukupnya
Cara Membuat Sayur Gori
- Didihkan air sesuai dengan kebutuhan diatas kompor. Masukkan daging tetelan dan nangka muda yang sudah dipotong-potong.
- Haluskan bumbu-bumbu berikut ini menggunakan cobek atau blender :
- Bawang merah
- Bawang putih
- Ketumbar
- Terasi
- Kemiri
- Masukkan bumbu yang telah dihaluskan pada rebusan daging dan nangka muda.
- Tambahkan pula beberaba bahan yang lainnya seperti :
- Daun salam
- Lengkuas
- Irisan cabai merah
- Irisan cabai hijau
- Setelah bumbu berbau harum. Masukkan santan, gula, garam dan juga penyedap rasa.
- Masak kembali semua bahan tersebut hingga matang sambil diaduk sesekali agar santan tidak pecah.
- Sayur gori siap disajikan.
9. Resep Sayur Daun Singkong
Sayur singkong juga termasuk salah salah satu resep sayur yang disukai oleh banyak orang. Apalagi jika dijadikan gulai, tambahan santan yang berpadu dengan bumbu dan rempah-rempah pilihan menambah lezat sayur rumahan yang satu ini.
Sayur gulai daun singkong biasanya dijual diwarung-warung yang khusus menjual makanan khas Jawa. Namun Anda juga dapat menyajikan resep sayur daun singkong ini dirumah, Lho. Simak bersama resep dibawah ini, ya?
Bahan-bahan Sayur Daun Singkong
- Daun singkong 1 ikat, buang gagangnya.
- Air untuk merebus secukupnya
- Lengkuas 3 cm, memarkan
- Sereh 1 buah, memarkan
- Daun salam 1 lembar
- Teri medan 50 gram (digoreng terlebih dahulu)
- Cabai rawit utuh 8 buah
- Minyak secukupnya
- Santan kelapa 1 liter
- Garam
- Gula
- Penyedap rasa
- Bawang merah 8 siung
- Bawang putih 3 siung
- Kemiri 4 buah
- Kunyit 1 ruas jari
- Cabai rawit merah 3 buah
- Cabai keriting merah 4 buah
Cara Membuat Sayur Daun Singkong
- Didihkan air dalam panci dan beri dengan sedikit garam, tujuannya adalah agar daun singkong tetap berwarna hijau.
- Masukkan daun singkong ke dalam air yang sudah mendidih. Masak sampai daun singkong matang dan tidak alot.
- Keluarkan daun singkong yang sudah dingin. Peras airnya dan potong-potong kasar. Sisihkan
- Siapkan bumbu halus dengan cara mengulek beberapa bahan-bahan berikut ini :
- Cabai merah
- Cabai rawit
- Kunyit
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri
- Siapkan wajan, lalu tuangkan sedikit minyak. Tumis bumbu halus sampai harum.
- Tambahkan cabai rawit utuh, daun salam, lengkuas, dan juga sereh. Tumis kembali hingga matang.
- Setelah bumbu berbau harum, tambahkan santan, garam dan gula ke dalamnya.
- Masukkan juga daun singkong, aduk kembali sampai mendidih.
- Beberapa saat sebelum sayur matang, tambahkan teri medan yang sudah digoreng ke dalam sayur singkong.
- Aduk-aduk sebentar, lalu matikan api.
- Sayur daun singkong siap disajikan.
10. Resep Sayur Asem Jawa
Tidak hanya di Betawi atau Sunda, Sayur asem juga menjadi salah satu sayur yang populer di Jawa. Namun karena menyesuaikan dengan cita rasa lokal, maka sayur asem khas Jawa sangat kaya dengan berbagai cita rasa. Mulai dari asam, asin dan juga manis menjadi ciri khas masakan khas pulau Jawa.
Apakah Anda ingin mencoba resep sayur asem Jawa ini di rumah? Berikut telah kami rangkum resep mudahnya.
Bahan-bahan Sayur Asem Jawa
- Kacang panjang 5 buah, potong-potong
- Labu siam 1 buah, kupas dan potong-potong
- Jagung manis, potong-potong.
- Daun melinjo 1 ikat, buah gagangnya
- Kacang tanah 100 gram
- Buah melinjo 10 biji
- Nangka muda 100 gram, potong dadu
- Bawang merah 5 siung
- Bawang putih 2 siung
- Cabai merah 1 buah
- Cabai rawit 3 buah
- Kemiri 3 buah
- Lengkuas 1 ruas jari, digeprek
- Asam jawa 3 buah
- Terasi 1 sendok makan
- Gula merah
- Garam
- Gula pasir
- Penyedap rasa
Cara Membuat Sayur Asem Jawa
- Cuci bersih semua bahan agar kotoran hilang lalu tiriskan.
- Rebus air secukupnya dalam panci, tunggu sampai mendidih.
- Iris beberapa bumbu-bumbu berikut ini :
- Bawang merah
- Bawang putih
- Cabai merah
- Cabai rawit
- Setelah air mendidih, tambahkan buah melinjo dan kacang tanah. Masak beberapa saat sampai setengah matang.
- Masukkan irisan bumbu, nangka muda, jagung manis, dan labu siam.
- Jangan lupa tambahkan bumbu- bumbu lainnya seperti lengkuas, gula merah, garam, asam jawa, gula pasir dan juga daun salam.
- Setelah semua bahan matang. Yang terakhir masukkan daun melinjo dan penyedap rasa.
- Aduk sebentar hingga layu. Matikan kompor.
- Sajikan sayur asam bersama dengan nasi dan bahan pelengkap lainnya.
Nah, itulah tadi beberapa resep sayur yang dapat dicontek di rumah. Pastikan untuk mengkreasikan resep-resep tersebut setiap harinya agar tidak bosan ya? Dengan perpaduan bumbu yang pas dan takaran bahan yang sesuai, sayur yang awalnya terlihat biasa saja dapat di olah menjadi resep sayuran enak dan bergizi, Lho. Untuk Anda yang hobi masak, bisa juga membuat kreasi resep lainnya sesuai selera.
sumber 10 Resep Sayur Mayur Sehari-hari Para Bunda (adahobi.com)
No comments:
Post a Comment